Pertamina Foundation dengan SMP BSS UB

Foto0594Pada tanggal 1 Juni 2013 bertepatan dengan pengumuman kelulusan Ujian Nasional dimana SMP BSS UB dinyatakan LULUS 100% dengan DANEM tertinggi 38,30. Siswa-siswi kelas 7,8 dan guru-guru SMP BSS UB Dra. Mari Winarsih, Ahmad Fathun Najah SPd, Lutfi Hakim SPd dan  para panitia Pertamina Foundation  yakni mahasiswa AIESEC UB mengadakan acara dengan tema “ From Zero Activity to Billions Advantages”” dan Hijaukan Bumiku yang bertempat di Gedung SMA BSS Lantai 3.

   Sehari sebelum acara semua siswa kelas 7 dan 8 diminta Pak Najah membuat hasil karya dari barang bekas dan mengumpulkannya untuk dinilai oleh Juri dari Departemen Seni UM Malang.  Acara dimulai dengan pemutaran film tentang kekayaan laut yang karena ulah manusia,satwa laut yang sangat  berharga tersebut banyak yang punah. Juga karikatur yang menggambarkan kepedulian kita sebagai generasi muda untuk bisa melestarikan kekayaan alam Indonesia.

Foto0547

   Selanjutnya beberapa siswa diminta maju kedepan untuk merespon film tsb. Sambil menunggu penilaian hasta karya dari juri, siswa kls 7A menampilkan tarian Harlem Shake sementara siswa kls 8 selain menyanyi menggunakan gitar dan ketipung juga siswi-siswi kls 8 menyanyi dengan menggunakan gelas plastik.

    Ketika ada pengumuman dari Juri,siswa kls 7B Dimyati berhasil meraih juara 1 dengan karyanya membuat patung yang menggambarkan tanah dan pohon yang terbuat dari kerdus air minum. Juara kedua diraih Milenia Luna 7C yang membuat hasta karya tema serupa yang diberi lampu kecil. Sedangkan juara ketiga kls 8 yang membuat karung beras menjadi tas slempang.

    Kegiatan diakhiri dengan penyerahan Vandel dan kenang-kenangan yang berupa buku-buku dan Mug yang bergambar Pohon Hijau.  Anak – anak juga diberi motivasi akan kesadaran melestarikan lingkungan dan penanaman berbagai jenis pohon di halaman SMP BSS UB.salah satu siswa kls 8 Firda mengatakan kesan-kesannya tentang kegiatan Pertamina Foundation yang sangat bermanfaat dan mendidik