Bulan ini merupakan bulan bersejarah bagi umat Islam. Pasalnya, di bulan ini kaum muslimin dari berbagai belahan dunia melaksanakan rukun Islam yang kelima. Ibadah haji adalah ritual ibadah yang mengajarkan persamaan di antara sesama. Dengannya, Islam tampak sebagai agama yang tidak mengenal status sosial. Kaya, miskin, pejabat, rakyat, kulit hitam ataupun kulit putih semua memakai pakaian yang sama. Bersama-sama melakukan aktivitas yang sama pula yakni manasik haji.
Selain ibadah haji, pada bulan ini umat Islam merayakan hari raya Idul Adha. Lantunan takbir diiringi tabuhan bedug menggema menambah semaraknya hari raya. Suara takbir bersahut-sahutan mengajak kita untuk sejenak melakukan refleksi bahwa tidak ada yang agung, tidak ada yang layak untuk disembah kecuali Allah, Tuhan semesta alam.
Pada hari itu, kaum muslimin selain dianjurkan melakukan shalat sunnah dua rekaat, juga dianjurkan untuk menyembelih binatang kurban bagi yang mampu. Anjuran berkurban ini bermula dari kisah penyembelihan Nabi Ibrahim kepada putra terkasihnya yakni Nabi Ismail.
Untuk menyambul hari raya Idul Adha Keluarga besar Brawijaya Smart School mengadakan Takbir keliling disekitar Brawijaya Samart School dan Lingkungan Universitas Brawijaya. Kirab tersebut diperlombakan setiap unit lalu dilaksanakan sholat Idul adha bersama diBrawijaya Smart School.
Karap Menyambut Idul Adha
Karap Menyambut Idul Adha
Karap Menyambut Idul Adha
Karap Menyambut Idul Adha
Sambutan Kepala UPT BSS Saat Sholat Idul Adha
Sholat Idul Adha
Khutbah Idul Adha
Pemberian Tropi Pemenang Lomba Kirab SD BSS
Pemberian Tropi Pemenang Lomba Kirab SMP BSS
Pemberian Tropi Pemenang Lomba Kirab SMA BSS
Pemberian Tropi bergilir yang dimenangkan oleh SMP BSS